Pages

Wednesday, November 07, 2018

Represi: Sebuah Fiksi Remaja yang Memotret Fenomena Percobaan Bunuh Diri


Judul buku: Represi
Jumlah halaman: 264 halaman paperback
Penerbit: Gramedia Pustaka Utama
Tahun terbit: September 2018
ISBN13: 9786020611945

Anna menatap wajahya selama beberapa saat, sebelum berpaling  dengan muak.
Dia benci melihat wajahya.
Dia benci dirinya sendiri.
(Halaman 15)

Friday, September 07, 2018

Kisah yang Mempertanyakan Lagi Makna Cinta dan Keputusan Untuk Mencintai

Judul buku: Husband’s Secret

Penulis: Liane Moriarty
Halaman: Paperback, 496 halaman
Penerbit: Gramedia Pustaka Utama
Tahun terbit: 18 Juli 2016 (diterbitkan pertama kali 30 Juli 2013)
ISBN13: 9786020330204
Sayangku Cecilia,
Kalau kau membaca ini, berarti aku sudah mati, yang sepertinya sangat melodramatis untuk dituliskan, tapi kurasa semua orang pasti akan mati. Kau sedang berada di rumah sakit sekarang, bersama bayi perempuan kita, Isabel. Dia lahir pagi-pagi ini. Dia sangat cantik, kecil, dan tak berdaya. Aku tidak pernah merasakan apa pun seperti apa yang kurasakan ketika aku menggendongnya untuk pertama kali. Aku sudah merasa takut bahwa sesuatu akan terjadi padanya. Dan itulah sebabnya aku menulis ini (Penggalan surat John-Paul: halaman 213).

Thursday, July 26, 2018

Sebuah Kisah yang Lembut & Melembutkan Hati tentang Profesor Matematika & Pengurus Rumahnya

Judul buku: The Housekeeper & TheProfessor
Penulis: Yoko Ogawa
Halaman: Paperback, 252 halaman
Penerbit: Qanita
Tahun terbit: 1 Maret 2016 (diterbitkan pertama kali tahun 2003)
ISBN13: 9786021637906
Di antara tak terhingga hal yang aku dan anakku pelajari dari sang Profesor, arti akar kuadrat adalah salah satu yang terpenting. Tidak diragukan lagi, dia pasti kesal oleh penggunaan tak terhingga yang kugunakan—terlalu ceroboh, karena dia percaya bahwa asal mula jagad raya ini bisa dijelaskan dengan bahasa angka yang eksak—tetapi aku tak tahu bagaimana lagi mengungkapkannya. Dia mengajari kami tentang bilangan-bilangan prima yang jumlahnya telah melebihi seratus ribu, dan bilangan terbesar di antara semuanya, yang digunakan dalam pemecahan-pemecahan soal matematika dan dimuat dalam Guinness Book of Records, serta ide tentang sesuatu yang lebih besar daripada tak terhingga (halaman 5 – 6).

Wednesday, July 25, 2018

A.J. Fikry, Buku-buku, dan Seluruh Kehidupannya

Judul buku: The Storied Life of A.J. Fikry - Kisah Hidup A.J. Fikry
Penulis: Gabrielle Zevin
Halaman: Paperback, 280 halaman
Penerbit: Gramedia Pustaka Utama
Tahun terbit: 16 Oktober 2017
ISBN13: 9786020375816
Terkadang, setelah pelanggan dan karyawan pulang, Maya berpikir hanya ada ia dan A.J. di dunia. Sepertinya tidak ada orang lain yang nyata seperti A.J. Orang lain adalah sepatu untuk musim yang berbeda, tidak lebih dari itu. A.J. bisa menyentuh kertas pelapis dinding tanpa naik ke kursi, dapat mengoperasikan mesin kasir sambil berbicara di telepon, bisa mengangkat kardus buku yang berat di atas kepala, menggunakan kata-kata yang sangat panjang, mengetahui segalanya tentang semua hal. Siapa yang dapat menandingi A.J. Fikry? (Halaman 91)

Sunday, July 15, 2018

Blogtour & Giveaway Textrovert (oleh Penerbit Spring)

Judul buku: Textrovert

Penerjemah: Felicia Ho
Penyunting: RoseMia
Halaman: Paperback, 292 halaman
Penerbit: Penerbit Spring
Tahun terbit: Juni 2018
ISBN13: 9786026682239

Keeley Brewer yang ceroboh kehilangan ponselnya lagi. Padahal, ponsel itu baru saja dibelikan orang tuanya. Kali ini berkat saudara kembarnya, Zach, yang terus-menerus mengiriminya pesan, Keeley sampai tidak menyadari ponselnya terjatuh sewaktu sedang berada di Pasar Malam. Ketika dia akhirnya menemukan ponselnya, Keeley pikir, itu adalah hari keberuntungannya. Tapi kemudian seorang cowok usil yang mengaku bernama Talon, meneleponnya pukul satu dini hari dan mengatakan padanya bahwa Keeley sudah mengambil ponselnya. Sialnya, ponsel Keeley juga berada di tangan cowok itu sehingga mereka harus terus berurusan, setidaknya hingga ponsel mereka kembali ke tangan masing-masing. Sialnya lagi, Talon bukan jenis cowok menyenangkan yang suka mengalah atau mau diajak bernegosiasi dengan mudah, sehingga berurusan dengannya adalah yang sangat merepotkan bagi Keeley. Anehnya, Keeley menemukan dirinya bisa membuka diri dengan begitu mudah pada cowok narsis seperti Talon. Benar-benar bukan dirinya yang biasanya.

Wednesday, June 20, 2018

Pelajaran Tentang Cinta, oleh Cinta

Judul buku: The Romantics

Penulis: Leah Konen
Halaman: Paperback, 372 halaman
Penerbit: Noura
Tahun terbit: 18 Februari 2018 (diterbitkan pertama kali 1 November 2016)
ISBN: 6023853781 (ISBN13: 9786023853786)
Cinta yang sesungguhnya membuat dirimu menjadi lebih baik daripada yang bisa kau bayangkan. Jadi, bagaimana kau bisa menemukanku? Yah, sebenarnya akulah yang akan menemukanmu [halaman 3—Peraturan Ketiga cinta].

Tuesday, May 29, 2018

Kisah Muram tentang Upaya Merawat Nurani dan Kekuatan Manusia Untuk Bertahan Hidup

Penulis: Ruta Sepetys
Halaman: Paperback, 396 halaman
Penerbit: Noura Books
Tahun terbit: Desember 2014
ISBN13: 9786021306451

Aku bergaun tidur saat mereka mencidukku. Ketika kurenungkan kembali, tanda-tandanya sudah ada—foto-foto keluarga yang dibakar dalam perapian, Ibu memasukkan perhiasan dan peralatan makan perak terbaiknya ke balik lapisan dalam mantel yang kemudian dijahitnya saat larut malam, dan Papa tidak pulang dari kerja …. Baru belakangan kusadari bahwa Papa dan Ibu bermaksud melarikan diri. Kami tidak melarikan diri. Kami diciduk (halaman 2).

Friday, May 25, 2018

Dongeng Filosofis Tentang Cinta, Keluarga, dan Penerimaan Akan Hidup

Judul buku: The White Wedding
Penulis: Ziggy Zezsyazeoviennazabrizkie
Halaman: Paperback, 244 halaman
Penerbit: Pastel Books
Tahun terbit: April 2016
ISBN13: 9786027870659

Papa adalah bintang kurcaci putih. Bintang yang tetap bertahan melalui semangatnya. Mungkin, Papa yang masih hidup sampai hari ini adalah keajaiban. Atau, kekuatan. Atau, keduanya. Sierra yang bilang kalau warna putih adalah lambang keajaiban. Warna Tuhan.
(Elphira: halaman 31)

Thursday, May 10, 2018

Puas Belanja dengan Mekanisme Mudah dan Cepat di Toko Buku Online Mizanstore

Biasanya, saya lebih senang berbelanja buku langsung di toko buku. Selain karena saya bisa langsung mendapatkan buku yang saya inginkan tanpa menunggu lama, saya memang sangat menyukai toko buku. Saya menyukai suasana toko buku yang tenang dan iringan lagu-lagu bertempo lambat yang seringkali diputar di sana. Saya menyukai bertualang dari rak ke rak untuk menemukan buku buruan saya. Tapi seringkali, ada buku-buku yang tidak selalu tersedia. Maka solusi terakhir yang bisa saya pilih adalah berbelanja di toko buku online. Dan karena kota saya cukup jauh dari kota distributor, harga buku di kota saya relatif mahal. Maka pembaca dengan budget terbatas seperti saya
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...